ISMOC atau Indonesia Science and Mathematics Olympiad Challenge merupakan olimpiade Matematika dan Sains yang akan diselenggarakan untuk 25.000 peserta yang terdiri dari siswa/i SD, SMP dan SMA. Peserta SD maksimal kelas 5, SMP maksimal kelas 8, dan SMA maksimal kelas 11. Seleksi nasional berlangsung serentak di 20 kota di Indonesia.
ISMOC mendukung tercapainya Mimpi Indonesia (2015-2085) untuk menjadikan Indonesia sebagai pusat pendidikan teknologi dan peradaban dunia, sumber daya manusia di Indonesia mempunyai kecerdasan mengungguli bangsa bangsa lain di dunia dan Indonesia menjadi bangsa yang mandiri dan paling berpengaruh di Asia Pasifik. Dibawah bimbingan dari pelopor Oimpiade Matematika dan Fisika Indonesia, Prof. Yohanes Surya, yang telah membawa nama harum bagi Indonesia melalui berbagai olimpiade sains dan matemaika internasional. Hal ini akan membuka peluang bagi pemenang ISMOC 2016 dalam mengharumkan kembali Negara Indonesia dan mencapai Mimpi Indonesia (2015-2085).
Maksimal murid kelas 5 SD untuk kategori SD
Maksimal pelajar kelas 8 SMP untuk kategori SMP
Maksimal siswa kelas 11 SMA untuk kategori SMA
Nilai minimal 8 untuk masing-masing kategori selama 3 semester terakhir
*Jumlah peserta maksimum adalah 250 peserta/kategori/kota
Catatan: Distribusi peserta akan disesuaikan dengan quota daerah karena untuk beberapa kota quota peserta bisa saja berbeda
💡Kamu dapat menghubungi kami melalui jejaring sosial kami atau ISMOC Surya (021) 98647514
Tidak ada komentar :
Posting Komentar
Silakan anda menuliskan komentar :